Kebakaran melanda kawasan pergudangan Kosambi, Jalan Raya Perancis Dadap, dekat Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Jumat (22/10), sore. Meskipun asap membumbung tinggi, arus lalu lintas penerbangan di bandara tidak terganggu. “Arus lalu lintas udara di bandara masih lancarr,” ujar Humas PT Angkasa Pura II, Andang Santosa, Jumat (22/10).
Namun, Andang mengakui akibat kebakaran itu, arus lalu lintas menuju dari dan menuju bandara tersendat. Menurutnya, untuk mengatasi masalah ini pihaknya telah melakukan koordinasi dengan Satlantas Polres Metro Bandara Soekarno-Hatta.
Kapolres Metro Kabupaten Tangerang Kombes Eddy Sumitro Tambunan mengatakan, kebakaran terjadi di gudang kimia kompleks pergudangan Kosambi Blok E18 sampai dengan E23. Menurutnya, pihaknya masih mengumpulkan keterangan dari sejumlah saksi untuk mengetahui penyebab kebakaran tersebut.
Saat ini, lanjut Eddy, api mulai padam sekitar pukul 19.00 WIB. Meski begitu, Eddy mengaku kobaran api masih terjadi di sejumlah tempat yang mengandung bahan kimia. “Api yang terjadi di tempat mengandung kimia akan padam dengan sendirinya,” ujar Eddy saat dihubungi Republika, Jumat (22/10) malam.
Namun, Eddy mengatakan pihaknya telah melakukan koordinasi dengan petugas pemadam kebakaran untuk memadamkan sisa-sisa kobaran api. Untuk memperlancar proses pemadaman , Eddy mengimbau kepada masyarakat untuk tidak mendekat ke lokasi agar mobil pemadam dengan mudah masuk ke lokasi.
Sumber: republika.co.id