Pasuruan – Naas dialami Marko Tapani Hemmila (38) seorang pengendara motor gede (moge) asal Finlandia. Ia mengalami kecelakaan di perempatan Jl Irian Jaya Kota Pasuruan. Akibat insiden itu, korban syok dan patah tulang.
Informasi yang dihimpun detikcom, kecelakaan terjadi pukul 17.15 WIB, Selasa (29/5/2013). Korban yang mengendarai moge BMW nomor UL EK 46 menabrak truk dari arah samping. Korban mengalami patah lengan kiri dan luka lecet di bagian kakinya.
Beruntung, warga dan polisi segera mengetahui insisden tersebut. Korban lalu dilarikan ke IGD RSUD dr R Soedarsono.
“Korban dari arah utara menabrak sisi kanan truk yang melintas dari arah timur. Secara hukum, truk harus didahulukan,” kata Kanit Lantas Polres Pasuruan Kota Iptu Miftahul di rumah sakit.
Saat ini polisi masih sibuk menghubungi Konjen Finlandia di Bali dan belum memberi keterangan detil perihal kecelakaan tersebut. Sementara korban sudah ditangani petugas medis. Ia masih tampak syok dengan kecelakaan yang dialaminya.
Dari penelusuran detikcom, Marko merupakan seorang penjelajah yang sudah berkeliling ke puluhan negara dari Eropa hingga Asia. Hal itu terlihat pada tulisan nama negera-negera yang diduga merupakan tempat yang sudah ia kunjungi. Tulisan tersebut tertera di motornya.
Marko memulai perjalanannya dari Jerman dan sudah menjelajahi puluhan negara. Dari urutan yang ada, Indonesia merupakan negara ke 56 yang dikunjungi. [dtc]