Kehadiran IBM di Medan Sumatera Utara semakin dipertegas dengan diumumkannya upaya perluasan geografis strategis di JW Marriot Medan, Jumat (16/9). Dalam konfrensi pers dihadapan sejumlah wartawan, IBM menegaskan komitmennya di Medan dan sekitarnya untuk memperluas jangkauannya di Sumut. Perluasan ini menunjukkan komitmen IBM kepada berbagai klien di luar kota dan wilayah metropolitan, baik dari sektor publik dan swasta.
Untuk mendukung komitmen IBM dalam memperluas jangkauannya di Medan, IBM bekerja sama dengan PT Dayamega Pratama, PT Buana Piranti Selaras, PT Sumatera Computer Centre, PT Mitra Integrasi Informatika dan PT Metrodata E Bisnis sebagai mitra bisnisnya.
Menurut Country Geographic Expansion Leader IBM Indonesia, Roy Simangunsong, Sumut dipercaya sebagai kawasan dengan tingkat pertumbuhan ekonomi yang sangat pesat dan memiliki posisi strategis sebagai gerbang perdagangan barang dan jasa, baik perdagangan domestik maupun internasional.
Kehadiran IBM di Medan, lanjut Roy Simangunsong yang didampingi pimpinan perusahaan para mitra IBM di Medan, semakin dipertegas dengan menyediakan berbagai macam solusi IT untuk berbagai macam industri. Di tingkat global, IBM telah menginvestasikan US$ 2 milyar setiap tahun dalam inisiatif-inisiatif mitra bisnis (pelatihan, pemasaran, pelatihan kecakapan dan penjualan).
”Strategi kita memperluas jaringan mitra bisnis adalah membantu perusahaan di Sumut dalam mendapatkan akses yang lebuh mudah ke solusi-solusi IBM. Solusi yang ditawarkan adalah piranti lunak dan perangkat keras, pengelolaan rantai suplai, consumer finance & leasing serta solusi lainnya,” papar Simangunsong.
Roy Simangunsong mengatakan bahwa langkah penting lainnya yang dilakukan IBM adalah bermitra dengan berbagai perguruan tinggi dan universitas di Sumatera Utara untuk merealisasikan program pembelajaran e-Learning. (mes)