
Salah satu lokasi terparah akibat aksi peledakan bom di kawasan Sarinah, Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (14/1/2016) adalah Starbucks Coffee.
Meski tak terkena bom secara langsung, namun peluru dari aksi tembak-tembakan antara polisi dengan terduga teroris banyak menyasar ke kedai kopi asal Amerika Serikat itu.
Pantauan Tribunnews.com, kaca-kaca di Starbucks hancur sehingga tidak ada sekat antara ruang dalam dan luar.
Kedai kopi yang umumnya memakai ornamen kaca itu terlihat berantakan akibat adanya aksi terduga teroris.
Baik kaca yang di bagian depan kedai kopi itu atau yang di bagian samping hancur berantakan.
Lampu-lampu yang tergantung atapun hiasan gantung lainnya juga mengalami kerusakan.
Seperti diketahui, ledakan terjadi di sekitar kawasan Sarinah, Thamrin, Jakarta Pusat pada Kamis (14/1/2016) siang.
Ledakan terparah terjadi di pos polisi yang ada di perempatan lampu merah Sarinah.(tribunews.com)