Kapolres Kota Tarakan, Kalimantan Timur, Ajun Komisaris Besar (AKB) Dharu Siswanto dicopot dari jabatannya. Posisinya akan digantikan AKB Budi Prasetyo yang sebelumnya menjabat Kapolres Kabupaten Malinau.
Dharu Siswanto ditarik ke Polda Kaltim. Demikian dikatakan Kabid Humas Polda Kalimantan Timur (Kaltim) Kombes Antonius Wisnu Sutirta, Minggu (3/4).
Menurutnya, digantikannya Dharu Siswanto karena permintaan masyarakat Kota Tarakan kepada Kapolda Kaltim Irjen Bambang Widaryatmo beberapa waktu lalu. “Surat keputusan sudah keluar dan akan segera dilakukan sertijab (serah terima jabatan),” kata Antonius.
Seperti diketahui, Jumat (31/3) lalu, ribuan masyarakat Kota Tarakan turun ke jalan meminta Kapolda Kaltim agar mencopot Dharu Siswanto dari jabatannya sebagai Kapolres Kota Tarakan. Dharu Siswanto dianggap gagal menjaga keamanan Kota Tarakan menyusul terjadinya aksi pembakaran kapal yang dilakukan sekelompok warga ke warga lainnya.
Selain itu, juga akan dilakukan mutasi besar-besaran pejabat utama Polda Kaltim dan beberapa Kapolres seperti di Kota Balikpapan, Bontang, Kabupaten Berau, Bulungan, dan Malinau. Setidaknya, ada 23 pejabat utama di Kaltim yang dimutasi.
Kapolres Balikpapan AKB A Rafik akan digantikan AKB Sabar Supriyono. A Rafik akan menjabat Wadir Reskrimsus Polda Kaltim. Kapolres Kota Bontang AKB Dede Rahayu digantikan AKB Heri Armanto Sutikno. Dede Rahayu akan menjabat Wadir Pamobvit Polda Kaltim.
Kapolres Kabupaten Berau akan dijabat AKB Endro Prasetyo. Kapolres Kabupaten Malinau dijabat AKB Desman Sujaya Tarigan. Kapolres Kabupaten Bulungan akan dijabat AKB Hari
Nugraha. Kombes R Nurhadi Yuwono akan menjabat Dir Lantas Polda Kaltim.
(MI : Media Indonesia.com)