Ahmed Wali Karzai saudara tiri Presiden Afghanistan Hamid Karzai, tokoh yang berpengaruh di Afghan dan paling berkuasa di Provinsi Kandahar, Rabu (12/7) pagi kemarin, meninggal dunia ditembak oleh pengawalnya di kediamannya di Kandahar.
Ahmed Wali Karzai adalah Kepala Dewan Provinsi Kandahar, namun kekuasaanya diperbesar jauh lebih luas dalam bidang-bidang politik, perdagangan , dan keamanan dia adalah seorang ‘panglima perang’ Afghanistan yang terlibat didalam berbagai perdagangan di Afghanistan.
Juru bicara Kantor Gubernur Kandahar Zalmay Ayoubi mengatakan kepada Kantor Berita Reuters bahwa” Ahmed Wali Karzai dibunuh didalam rumahnya” . Salah seorang Tim Pengamanan l Karzai mengatakan ” Wali Karzai ditembak oleh pengawalnya yang secara rutin mengawalnya bernama Sardar Muhammad ”
” Muhammad Wali Karzai ditembak didada dan perut saat Karzai muncul dari kamar mandi, kemudian ditembak dan dibunuh oleh pengawal lainnya ” kata petugas keamanan itu sebagaimana dirilis oleh Aljazeera.
James Bays, Aljazeera yang berkali-kali bertemu dengan Wali Karzai menyatakan bahwa patut diduga Taliban bertanggung jawab atas pembunuhan itu, yang terjadi dua minggu setelah serangan bombaptis oleh sebuah gerakan ‘garis keras’ di Hotel Intercontinental Kabul, yang mewaskan 19 Orang.
Ahmed Wali Karzai (50), yang dikenal sangat kontroversial ini diduga terlibat dalam penyeludupan narkotika dan obatan terlarang. Lepas dari itu semua terbunuhnya Wali Karzai adalah kerugian besar bagi Presiden Afghanistan Hamid Karzai, utamanya untuk mempertahankan Provinsi Kandagar yang luas.
Pengkhianat pantas dihukum. Itulah pesan yang ingin disampaikan para pendukung Ahmad Wali Karzai, adik tiri Presiden Afghanistan Hamid Karzai, yang dibunuh pengawalnya sendiri.
Setelah ditembak mati, mayat Sadar Mohammad – sang pembunuh – digantung di dinding luar sebuah gedung di Kandahar selama sekitar 20 menit.
Sadar Mohammad membunuh Ahmad Karzai pada Selasa (12/7/2011). Padahal, dia sudah mendampingi Karzai selama tujuh tahun dan mengikuti ke mana pun bosnya itu pergi.
Pihak Taliban mengaku bertanggung jawab atas pembunuhan itu. Qari Yusuf Ahmadi, yang mengklaim berbicara atas nama Taliban, mengatakan Sadar Mohammad adalah orang yang mereka tanam di lingkaran dalam Ahmad Karzai.
Sementara itu, Jubir Taliban Zabiullah Mujahid dalam pernyataannya juga mengatakan, pejuangnya telah membunuh Ahmed karena adik tiri presiden ini merupakan sekutu dekat pasukan Amerika, Inggris, dan Kanada.
“Dia itu (Ahmed, red) bersekutu dengan pasukan asing yang telah membombardir sejumlah wilayah di Afghanistan,” ujar Mujahid dalam pernyataannya itu seperti dikutip AP
Jubir Taliban itu juga menambahkan, Ahmad selama ini adalah boneka negara-negara Barat dan diduga menerima gaji dari CIA. Selain itu, Ahmed juga mengeruk keuntungan pribadi dari sejumlah bisnis penjualan tanah. Dalam hal ini Ahmad seringkali dengan seenaknya merebut lahan rakyat dan menjual itu dengan harga tinggi.
Negara yang dipimpin oleh Presiden Hamid Karzai itu mengingatkan, siapa saja yang bekerjasama dengan negara-negara Barat maka nasib mereka akan sama dengan saudara tiri Presiden Afghanistan, Ahmed Wali Karzai.|GP|SWATT Online|
Foto : Ahmed Wali Karzai berbicara di telepon sambil duduk dengan pendukung merayakan kemenangan terpilihnya kembali saudara Presiden Hamid Karzai di Kandahar, pada 3 November 2009 lalu./AFP via GP