Direktur Hay Group Global Research Center for Strategy Execution di Singapura Dr. Andreas Raharso terpilih sebagai Ketua Ikatan Ilmuwan Indonesia Internasional (I4) periode 2011-2013.
Hal itu disampaikan Sekretaris Jenderal I4 periode 2009-2011 Achmad Adhitya dalam keterangan pers yang diterima wartawan, Rabu (27/7/2011). Dr. Andreas terpilih melalui musyawarah mufakat dalam Musyawarah Internasional (MUIN) II I4 yang dilaksanakan serentak di seluruh dunia dengan fasilitas internet (23/7/2011).
Kegiatan yang diikuti kurang lebih 40 orang ilmuwan Indonesia dari seluruh dunia dan 20 orang pengurus dan panitia teknis, juga memilih Leader Project Scientist di School of Medicine, University of California at Irvine, Amerika Serikat Dr. Taruna Ikrar sebagai Wakil Ketua dari unsur luar negeri.
Dalam sambutan pelantikannya, Dr. Andreas Raharso mengutarakan bahwa yang menjadi kekuatan utama Indonesia juga menjadi kelemahan utama Indonesia. Indonesia merupakan negara kepulauan kaya akan sumber daya alam dan juga sumber daya manusia berkualitas yang tersebar di seluruh dunia. Namun potensi-potensi tersebut belum mampu dimanfaatkan secara optimal sebagai nilai tambah untuk peningkatan kesejahteraan bangsa.
Andreas berpendapat bahwa para ilmuwan Indonesia di seluruh dunia memainkan peranan penting untuk dapat mengoptimalkan potensi-potensi tersebut dengan bersinergi dan meningkatkan konektivitas di antara sesama.
Dihubungi setelah penutupan MUIN II I4, (mantan) Sekjen Achmad Adhitya mengatakan bahwa tugas penting yang harus segera dilaksanakan kepengurusan saat ini adalah memastikan kelancaran proses pelimpahan administratif dari kepengurusan sebelumnya.
Selain itu juga menyusun struktur kepengurusan komprehensif dengan meminimalisasi aspek birokratif, sekaligus melakukan rekonsolidasi internal sebagai langkah persiapan menjelang Rapat Kerja Internasional I4 dalam beberapa bulan mendatang.
MUIN II I4 resmi dibuka oleh Wakil Mendiknas RI Prof. dr. Fasli Jalal, Ph.D, dilanjutkan dengan pemaparan laporan pertanggungjawaban oleh Wakil Ketua, Ketua dan Sekretaris Jenderal kepengurusan periode 2009-2011, yang secara aklamasi diterima oleh para peserta.
Salah satu agenda utama MUIN II I4 lainnnya yang berhasil dirampungkan adalah penyempurnaan dan pengesahan beberapa pasal di dalam Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART).
Dr. Fadlolan Musyaffa, selaku ketua presidium pimpinan sidang, mengatakan AD/ART hasil amandemen tersebut diharapkan mampu mewujudkan I4 sebagai organisasi yang lebih baik, fleksibel dan akomodatif.
Koordinator tim ad-hoc untuk transisi kepengurusan Teuku Reiza Yuanda menambahkan bahwa untuk jangka panjang I4 diharapkan dapat menerapkan efisiensi dan efektivitas dalam perancangan rencana strategis dan pelaksanaan program kerja yang sejalan dengan AD/ART. [dtc]