Pacitan – Gara-gara korek api di dalam tas milik seorang pemudik meledak, sebuah mobil carteran di Terminal Pacitan, nyaris terbakar, Kamis (25/8/2011) pagi. Untung, pengemudi bernama Tusimin (45) bertindak cepat mengeluarkan tas dari dalam mobil.
Akibat kejadian tersebut, armada plat hitam nomor polisi AE 1258 YM berhasil diselamatkan dari amukan api. Namun tas milik penumpang berisi pakaian dan makanan ludes dilalap api.
“Orang itu suruh ngantar ke Desa Watupatok, barangnya sudah ditaruh di mobil saya. Tiba-tiba ada suara ledakan. Ternyata korek api meledak,” kata Tusimin gemetaran kepada detiksurabaya.com di lokasi.
Mengetahui ada kobaran api, lanjut Tusimin, tangannya lalu meraih tali tas dan melemparnya keluar. Meski begitu kilatan si jago merah telah menghanguskan sebagian interior mobil Daihatsu Zebra warna merah hati tersebut.
Tentu saja, pemandangan mengejutkan tersebut menyita perhatian seisi terminal. Puluhan orang yang berada di sekitar lokasi berlarian datang membantu memadamkan api. Tak terkecuali anggota polisi yang piket di Posko Pengamanan. dtc