Keributan kecil terjadi siang ini di Lembaga Pemasyarakatan (LP) Salemba. Sejumlah narapidana berkelahi, namun tidak menimbulkan korban atau kerusakan.
“Bukan kerusuhan, tapi sedikit perselisihan antar penghuni,” kata Humas Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM, Akbar Hadi Prabowo, saat dikonfirmasi wartawan, Selasa (12/7/2011).
Menurut Akbar, diduga keributan dipicu oleh masalah pribadi. Hal ini menjadi masalah yang cukup pelik karena jumlah napi yang sudah melebihi daya tampung LP.
“Maklum namanya juga over capacity. Kapasitasnya 350 orang, sekarang ini isinya 1.025 orang. Namanya kehidupan, kadang ada ribut-ribut antar penghuni saja,” jelasnya.
Hingga pukul 16.00 WIB, kata Akbar, situasi di LP Salemba sudah kondusif. Para pelaku keributan saat ini masih diperiksa.
“Penyebabnya masih didalami, kalau kerusakan dan korban tidak ada,” ucapnya. |dtc|