Guna meningkatkan pengamanan di lokasi Bandara Internasional Sepinggan, Puluhan petugas sekuriti bandara Senin (25/4) pagi kemarin dikumpulkan. Mereka mendapatkan sosialisasi sekaligus imbauan agar bersama-sama meningkatkan pengawasan kamtibmas maupun kegiatan berkaitan aksi terorisme.
Himbauan perketat pengawasan itu seperti memeriksa barang bawaan penumpang yang masuk melalui metal detector, pemeriksaan kartu identitas wajib sesuai dengan nama penumpang tertera di tiket, mencegah barang penumpang jangan sampai ada hilang di bagasi, pengawasan kargo bandara.
Kapolsek yang langsung memberikan imbauan kamtibmas itu juga mengharapkan apabila menemukan aksi berkaitan tindak pidana segera menghubungi nomor telepon markas Polsek kawasan bandara 0542-764110. “Seluruh masyarakat dapat menginformasikan jika mengetahui tindak pidana di areal bandara,” kata Akp Kifli suplu. Sebelumnya, guna mengantisipasi aksi teror, Polsek telah melakukan razia pemeriksaan kendaraan yang akan masuk areal bandara.
Razia yang rutin digelar itu, sampai kini belum mendapatkan temuan berkaitan pelanggaran pidana maupun benda berbahaya. Kendaraan pengunjung yang akan masuk areal parkir digeledah oleh puluhan personel Polsek Kawasan Bandara Sepinggan. Polisi memfokuskan barang-barang bawaan mencurigakan seperti narkoba, minuman keras, senjata tajam, senjata api, bahan peledak dan benda berbahaya maupun ilegal.(polri.go.id/tn)